PPWINEWS.COM, PENANGGALAN – Kepedulian terhadap masyarakat terus ditunjukkan Babinsa Posramil Penanggalan Kodim 0118/Subulussalam, Sertu Purwanto. Ia turun langsung membantu warga dalam pembangunan rumah di Desa Sikelang, Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam, Aceh, Rabu (28/01/2026).
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa terlihat aktif membantu proses pembangunan dengan mengaduk semen dan mengangkut material bangunan. Kehadirannya dinilai sangat membantu karena mampu meringankan beban warga dalam menyelesaikan pembangunan rumah.
Babinsa mengatakan, keterlibatannya merupakan bentuk kepedulian Babinsa terhadap masyarakat di wilayah binaan.
“Sebagai Babinsa, sudah menjadi kewajiban kami untuk hadir membantu masyarakat. Kehadiran kami diharapkan dapat meringankan beban warga sekaligus mempererat hubungan yang baik antara TNI dan rakyat,” ujar Sertu Purwanto.
Selain membantu secara fisik, Babinsa juga memberikan arahan agar proses pembangunan berjalan dengan aman, tertib, dan sesuai rencana yang telah disepakati bersama.
Warga Desa Sikelang menyampaikan apresiasi atas kehadiran Babinsa yang selalu sigap membantu kesulitan masyarakat. Menurut mereka, kehadiran Babinsa memberikan semangat dan rasa aman selama proses pembangunan berlangsung.
Melalui kegiatan ini, Babinsa menegaskan komitmennya untuk terus hadir dan berperan aktif dalam kegiatan sosial serta pembangunan demi mendukung kesejahteraan masyarakat dan memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat. (Pendim Subulussalam)

Terima kasih telah berkunjung ke PPWInews.com. Silahkan berkomentar dengan sopan. Terimakasih.