Adapun dua prajurit yang dilepas secara resmi adalah Serma Ngadi dan Serma J. Sinaga. Keduanya telah mengabdikan diri selama puluhan tahun di TNI AD dan dinyatakan purna tugas dengan penuh dedikasi dan kehormatan.
Dalam sambutannya, Dandim Letkol Inf Un Wahyu Nugroho menyampaikan apresiasi dan rasa hormat yang tinggi atas pengabdian kedua prajurit tersebut. Ia menegaskan bahwa purna tugas bukan akhir dari pengabdian, namun awal dari fase baru dalam kehidupan bermasyarakat.
"Kami sampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Serma Ngadi dan Serma J. Sinaga atas pengabdiannya selama ini. Semoga masa purnatugas ini membawa kebahagiaan dan menjadi inspirasi bagi prajurit lainnya," ujar Dandim.
Acara pelepasan berlangsung dengan penuh haru dan kekhidmatan. Tradisi penghormatan dilakukan dengan penyerahan piagam dan cinderamata sebagai bentuk penghargaan atas jasa dan pengabdian kedua prajurit selama bertugas di lingkungan Kodim 0118/Subulussalam.
Kegiatan ini sekaligus menjadi momentum refleksi bagi seluruh personel Kodim untuk terus meningkatkan dedikasi dan loyalitas dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara dan pelindung rakyat. (Red/Pendim)
Terima kasih telah berkunjung ke PPWInews.com. Silahkan berkomentar dengan sopan. Terimakasih.