PPWINEWS.COM,SULTAN DAULAT – Dalam upaya mempererat hubungan silaturahmi dan meningkatkan semangat kerja masyarakat, Babinsa Koramil 0118-04/Sultan Daulat Serda Caryono, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama para petani pisang setempat. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk mendengarkan aspirasi warga, tetapi juga untuk memberikan dukungan moral, agar para petani semakin optimis dalam mengembangkan usaha pertanian pisang mereka, Desa Cipar Pari, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam, Aceh, Selasa(12/11/2024).
Serda Caryono menjelaskan bahwa kegiatan Komsos merupakan wujud nyata peran TNI dalam mendukung ketahanan pangan dan perekonomian desa. "Kami hadir tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga untuk memberikan dukungan bagi kesejahteraan masyarakat," ujarnya. Ia menekankan pentingnya menjaga semangat dan kebersamaan di antara para petani, terutama di tengah tantangan seperti kondisi cuaca yang tidak menentu dan fluktuasi harga pasar.
Para petani menyambut baik kegiatan ini dan menyampaikan rasa syukur atas perhatian dan kepedulian TNI terhadap kebutuhan serta kesejahteraan warga desa. Dengan motivasi dari Babinsa, mereka berharap dapat terus meningkatkan hasil pertanian pisang, yang merupakan komoditas andalan Desa Cipar Pari.Serda Caryono juga menegaskan komitmennya untuk selalu mendampingi dan memberikan motivasi kepada para petani agar mereka semakin maju dan sejahtera. “Kami akan terus mendukung dan membantu semaksimal mungkin, sehingga potensi pertanian pisang di desa ini bisa berkembang lebih baik lagi,” tutupnya. (Pendim Subulussalam)
Terima kasih telah berkunjung ke PPWInews.com. Silahkan berkomentar dengan sopan. Terimakasih.